![]() |
Puan Maharani berorasi dihadapan masa kampanye |
Slawi (Media Rakyat), DPC PDI Perjuangan Kab. Tegal mendapat kehormatan untuk mengadakan Kampanye Pasangan Calon Gubernur Jawa Tengah No urut 3 Ganjar-Heru, pelaksaanaan bertempat di Desa Dukuhsalam Kec. Slawi Kab Tegal pada hari Minggu (19/5) acara yang berlangsung sore hari tersebut cukup meriah yang dihadiri oleh ribuan kader dan simpatisan PDI perjuangan Kab. Tegal dan sekitarnya serta dimeriahkan oleh hiburan beberapa Artis Ibukota.
Namun siang sebelum acara Kampanye tersebut berlangsung Pengurus dan simpatisan PDI Perjuangan menyempatkan diri mengiring kepergian terakhir Bupati Tegal HM Herry Soelistyawan SH MHum dengan menghadiri upacara pemakamannya di TPU Widuri Adiwerna karena bagaimanapun juga Almarhum HM Herry Soelistyawan memulai karir politiknya di gandeng oleh PDI Perjuangan dan meninggal sebelum masa jabatan Bupatinya berakhir.
![]() |
Puan Maharani bersama Rojikin AH |
Dalam suasana berkabung doa tetap mengalir disela-sela kampanye Ganjar_Heru yang dihadiri oleh Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani yang didampingi pengurus DPP PDI Perjuangan seperti Moh Prakosa, Dewi Aryani, dan beberapa anggota DPR fraksi PDI Perjuangan juga Pengurus DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah serta Kader PDI Perjuangan yang menjadi Kepala Daerah yakni Bupati Brebes Idza Priyanti, Wali Kota Tegal Ikmal Jaya, Kader dan Simpatisan PDI Perjuangan kesemuanya menyatakan kesiapanya untuk memenangkan Pasangan Calon Gubernur No 3 Ganjar-Heru untuk menuju Jawa Tengah Baru.
![]() |
Ganjar Pranowo bersama Kader PDI Perjuangan |
Dalam Sambutanya Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Tegal Rojikin AH SH SE meminta kepada kader dan simpatisan PDI Perjuangan yang ada di Kabupaten Tegal untuk tidak lupa Pada Pemilihan Gubernur Jawa Tengah yang akan diselenggarakan pada Hari Minggu 26 Mei 2013 dan tetap semangat bahu membahu guna memenangkan pasangan Ganjar Heru di Kabupaten Tegal serta berdoa agar pasangan Ganjar Heru bisa menjadi Gubernur Jawa Tengah.
Dalam orasinya Calon Gubernur No urut 3 Ganjar Pranowo menyatakan kesiapannya menata Jawa Tengah untuk lebih baik dengan mengurangi Pengangguran dan memperbaiki Birokrasi yang ada untuk melayani rakyat dengan menempatkan pejabat dengan baik karena akan mempengaruhi penataan daerah tingkat II yang ada dibawahnya termasuk Kabupaten Tegal.
Dalam kesempatan yang sama Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani menyampaikan pesan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri yang menegaskan bahwa hanya Pasangan Ganjar Heru yang mendapat Nomor urut 3 satu-satunya calon yang dipilih oleh PDI Perjuangan dan direstui oleh Megawati Soekarno Putri “ Jadi untuk PDI Perjuangan Hanya memilih pasangan Ganjar Heru tidak ada yang lain dan bukan seperti dulu lagi” tegasnya.( Tim/MR99)
OL : 19 Mei 2013.