Thursday, 16 April 2015

CEGAH PEREDARAN NARKOBA POLRES PEMALANG RAZIA DI LP.

Kapolres Pemalang saat kegiatan razia narkoba di LP Pemalang.
     PEMALANG (Media Rakyat). Minggu tanggal 11 april jam 21.00 WIB telah dilaksanakan razia narkoba di Lembaga Permasyarakatan kelas II Pemalang, kegiatan ini di awali apel yang di pimpin oleh Kapolres Pemalang AKBP DEDI WIRATMO,SIK yang di didampingi Waka Polres Pemalang KOMPOL PRAWOKO,SE dan Kabag Ops KOMPOL ARIFIN,SH. razia cegah peredaran narkoba tersebut melibatkan 60 anggota Polres yang terdiri dari beberapa fungsi pendukung dengan menerjunkan beberapa perwira pengendali.
       Dalam kegiatan tersebut juga melibatkan 15 personil kodim 0711 pemalang, dalam razia di LP kelas II Pemalang di dampingi petugas lapas dengan sasaran narkoba/obat2 terlarang, sajam, senpi dan barang2 lain yang dapat membayakan baik penghuni LP/ataupun yang dapat merugikan lembaga.
      Untuk melakukan penggeledahan tiap blok dengan di awali penggeledahan badan para penghuni LP warga binaan yang jumlahnya 224 orang, 11 orang kasus narkoba, kemudian di lanjutkan barang bawaan yang di simpan temapt tidur, dalam razia tersebut tidak di temukan narkoba ataupun obat2 terlarang hanya di temukan barang2 yang di larang untuk di bawa di antara lain korek api jenis gas dan pentol, 1 gunting besar, silet beserta alat cukur, tali/tambang, paku dan spiker salon. 
     Menurut keterangan para napi yang memiliki barang di gunakan hanya untuk kepentingan sendiri dan tidak akan salah gunakan selesai melaksanakan penggeledahan di lanjutkan tes urine semua karyawan lapas. 
       Kapolres Pemalang AKBP DEDI WIRATMO,SIK di dampingi Ka Lapas TRI ANA ARYANTI dan Dandim 0711 Pemalang LETKOL LUTFI menyatakan bahwa giat razia ini menindak lanjuti maraknya peredaran narkoba di Lembaga Permasyarakatan dan mencegah peredaran narkoba masuk di pemalang, giat ini akan terus di lanjutkan dengan sasaran berbeda yaitu di terminal bus para penumpang AKAP dan tempat2 hiburan. 
     Setelah kegiatan di LP di lanjutkan di tempat hiburan karauke sirandu dengan hasil mengamankan para wanita penghibur tidak memiliki identitas KTP, pengunjung tanpa KTP dan miras, juga di lakukan tes urine beberapa PL ( Pemandu Lagu ) dan pengunjung karauke hasil tes urine baik di LP maupun para wanita penghibur dan pengunjung masih menunggu hasil laboratorium.(heri).

MARINES CYCLING COMMUNITY KAMPANYE BIKE TO WORK

Dispen Kormar (Jakarta) Sejumlah daerah di Indonesia dan dunia sudah masuk ke masa transisi menuju era new normal, atau disebut juga denga...

Popular posts