Tuesday, 26 April 2016

ANGGOTA SAT NARKOBA DAPAT PENGHARGAAN

Waka Polres saat berkan penghargaan
PEMALANG - (Media Rakyat). Polres Pemalang selama OPS Bersinar Candi 2016 sejak tanggal 21 Maret hingga 20 April 2016 berhasil mengungkap beberapa kasus narkoba baik dalam skala besar maupn kecil.
Dengan keberhasilan mengungkap kasus tersebut. Polres Pemalang memberikan penghargaan kepada anggota sat narkoba atas prestasinya dalam mengungkap berbagai kasus narkoba di wilayah Pemalang, Senin (25/04/2016).
Penghargaan diberikan pada waktu apel pagi di Mako Polres Pemalang oleh Kapolres Pemalang, AKBP Kingkin Winisuda yang diwakili oleh Wakapolres Pemalang, Kompol Prawoko, SE, adapun delapan (8) anggota sat Narkoba yang menerima Penghargaan, Aipda Winarso, SH, Bripka Sunhadi, Bripka Wamin Sudibyo, Bripka Ambar Luwih, Brigadir Feris Dani Aji, SH. Brigadir Dwi Septika Aji,SH. Brigadir Asmoro BP, SH. Briptu Gumelar Catur setyo.
"Perang terhadap narkoba adalah perang kita bersama. Kepada anggota yang menerima penghargaan kami ucapkan Selamat. Semoga penghargaan ini memotivasi kinerja dan semangat. Dan bagi anggota lain bisa menjadi contoh, jangan biarkan para bandar dan pengedar narkoba bisa hidup tenang di Pemalang." Tegas Wakapolres Kompol Prawoko. Senin (25/04/2016). (Heri/MR/99)

MARINES CYCLING COMMUNITY KAMPANYE BIKE TO WORK

Dispen Kormar (Jakarta) Sejumlah daerah di Indonesia dan dunia sudah masuk ke masa transisi menuju era new normal, atau disebut juga denga...

Popular posts