Kejuaraan Tenis Beregu Piala Gubernur |
TEGAL-(Media Rakyat). Untuk kedua kalinya Kota
Tegal kembali menjadi tuan rumah kejuraan Tenis Beregu Putra Piala
Gubernur ke XV. Kejuaraan tenis tingkat provinsi tersebut
berlangsung mulai Senin (26/7) hingga Rabu (28/7) di Lapangan Tenis
Wisanggeni
dan Lapangan Tenis Indoor Kota Tegal.
Turnamen yang
sudah digelar lima belas kali tersebut merupakan hasil
kerja sama yang baik antara Dinas Pemuda Olah Raga, Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tegal bersama Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Jawa Tengah.
Turnamen yang dibuka pada Senin
(25/7) malam di Pendopo Ki Gede Sebayu Kota Tegal
diikuti oleh 24 Tim terdiri dari 17 Tim Kab/Kota, 1 Tim Pemerintah prov Jateng,1 Tim Kodam IV Dipnegoro, 1 Tim PTPN IX, 1 Tim BRI Kota
Semarang, dan 3 Tim masing masing dari Universitas Negeri Semarang (UNNES), Universitas
Negeri Sebelas Maret (UNS) Surakarta, dan Universitas Jenderal Soedirman
(UNSOED ) Purwokerto
Walikota Tegal KMT Hj. Siti Masitha Soeparno dalam sambutannya yang dibacakan Asisten Ekonomi dan Pembangunan Herlien
Tedjo Oetami, SH mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan ini. Selain sebagai
turnamen juga memberikan manfaat meningkatkan kesehatan, kebugaran dan
kesegaran jasmani serta untuk memasyarakatkan olahraga, ajang berprestasi,
serta menjaga persatuan dan kesatuan sesuai dengan tema kejuaran kali ini, “Melalui
Kejuaran Tenis Kita Budayakan Olahraga Dalam Upaya Meningkatkan Persatuan dan Kesatauan,” ungkap Walikota.
“Kepada para
atlet Kota Tegal serta penyelenggara untuk menunjukkan dan membuktikan bahwa
Kota Tegal dapat menjadi tuan rumah yang baik sekaligus memiliki perserta dengan
kemampuan daya saing tinggi,” harap
Walikota.
Selain itu dalam
Laporan Ketua Penyelenggara yang dibacakan Kabid Pemuda dan Olahraga Dinporabudpar Kota
Tegal, Agus
Marka, SH. “Kami
mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Jawa Tengah yang telah memberikan
kepercayaan kembali kepada Pemerintah Kota Tegal untuk kedua kalinya menjadi
tuan rumah penyelenggaraan Kejuaran Tenis tingkat Jawa Tengah ini,” ungkap Agus.
Selanjutnya saat
ditemui di sela-sela penyelengaraan, Agus Marka, SH menjelaskan bahwa turnamen tenis beregu putra ini dibedakan
berdasarkan tiga kategori kelompok. Pertama Kelompok Umur 50 tahun ke atas, Kedua Kelompok Umur 40
tahun ke atas, dan terakhir Kelompok Prestasi. “Masing masing Tim Berisi 10 orang peserta,” sebutnya.
Agus Marka, SH menambahkan,
dalam penyelenggaraan kejuaraan ini Pemkot
Tegal melibatkan KONI Kota Tegal, PELTI
Kota Tegal, dan PELTI Prov. Jateng serta
melibatkan unsur keamanan dari Polresta Tegal dan Dinas Kesehatan Kota Tegal.
Di turnamen Piala Gubernur Jawa Tengah ke XV, sebanyak
21 Tim akan bertanding di Lapangan Tenis Wisanggeni. Sementara 3 Tim lainnya
termasuk Tim Kota Tegal akan bertanding di Lapangan Tenis Indoor Balai Kota
Tegal. “Para
peserta akan memperbutkan piala tetap dan uang pembinaan total sebesar Rp. 33.000.000,” pungkas Agus Marka. (Daryani/MR/99)