Ir Bambang Purnama |
Slawi (Media Rakyat) Peringatan Khaul Pangeran Purbaya yang memiliki Nama asli Syekh Abdul Ghofar adalah tokoh sejarah pendiri Kabupaten Tegal yang dimakamkan di Desa Kalisoka Kecamatan Dukuhwaru Kab Tegal.
Acara yang digelar pada hari kamis (15/08/2013) ramai dipadati pengunjung setempat serta masyarakat sekitar Kab, tegal. acara dimulai dengan pembacaan tahlil dan doa bersama yang dipimpin Habib Hamid Al Athos, dalam acara tersebut turut hadir Wakil Wali Kota Tegal Habib Ali Zainal Abidin serta beberapa calon Bupati Kab, Tegal yang akan meramaikan bursa Pilkada Kab. Tegal Oktober mendatang.
Pengunjung acara Khaul Pangeran Purbaya |
Sementara itu Ir. Bambang Purnama yang merupakan keturunan dari mbah Purbaya sekaligus sesepuh Kab, Tegal saat ditemui Media Rakyat menerangkan, bahwa beliau sengaja mengundang para calon Bupati Kab, Tegal dengan maksud agar nanti siapa saja yang terpilih menjadi Bupati tidak lupa akan jasa leluhur dan bisa lebih menghargai para Pendiri Kab tegal. "Pendiri Kabupaten Tegal jangan dijadikan mitos melainkan dijadikan etos sampai nanti ke anak cucu kita". Terangnya. (Na/ver/MR/99)