![]() |
RSUD Dr M Ashari Pemalang |
Pemalang (Media Rakyat), Dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan bagi warga kurang mampu, RSUD Dr M Ashari Pemalang akan membangun bangsal kelas III dengan kapasitas 120 bed. Bangunan yang terdiri 3 unit gedung tersebut diperkirakan akan rampung dalam 5 bulan kedepan.
Direktur RSUD Dr M Ashari Pemalang, melalui Kabag TU, Sukendro, SH, MSi, menyampaikan rencana itu di ruang kerjanya belum lama ini. Menurut dia, bangsal dengan kapasitas 120 tempat tidur tersebut diperuntukkan bagi pelayanan kesehatan warga kurang mampu.
“Pada dasarnya bangsal dibangun untuk semua jenis pelayanan kesehatan pasien tidak mampu,” jelasnya.
Dengan membangun bangsal baru kelas III dengan kapasitas 120 bed, lengkap dia, diharapkan pasien kurang mampu yang perlu rawat inap dapat terlayani secara optimal mengingat sebelumnya bangsal kelas III hanya berkapasitas 70 bed. Penambahan sarana pelayanan bagi pasien kurang mampu, menurut Sukendro, juga merupakan salah satu upaya Pemerintah Kabupaten Pemalang dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi warga masyarakatnya.
"
Bangsal bagi warga kurang mampu akan dibangun di bekas lokjasi perumahan karyawan yang berada di sebelah selatan rumah sakit " pungkasnya.(Ruslan Nolowijoyo).
OL : 4 Agustus 2013