![]() |
Ramson saat ikut kegiatan tanam pohon |
Pemalang (Media Rakyat),
Kepedulian lingkungan adalah hak dan kewajiban seluruh lapisan masyarakat, seperti yang dilakukan di lingkungan pantai Desa Nyamplungsari Kecamatan, Petarukan, Pemalang Tim Penggerak TP PKK, dan Bupati Pemalang yang di dampingi Sekda
Pemalang. Tidak ketinggalan Caleg DPR RI. Ikut melaksanakan kehgiatan Tanam pohon pada hari Jum’at ( 20/9/2013).
Bung Ramson Caleg DPR RI Dapil X yang saat itu ada kegiatan politik di Pemalang, berkesempatan ikut ber[partisipasi aktif dalam kegiatan tersebut sehingga kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemkab tersebut menjadi lebih semarak dan mengena pada sasaranya.
Disela-sela kegiatan di Taman Pesiar Nyamplungsari. Ramson menjelaskan bahwa dalam kegiatan yang dilaksanakan tersebut merupakan hal yang tidak asing lagi, hal tersebut dikarenakan dirinya kebetulan pernah membidangi Komisi Enegi sumber daya mineral , teknologi lingkungan hidup pada saat duduk menjadi DPR RI. " Dengan adanya kegiatan yang berkaitan dengan lingkungan hidup, justru saya setuju untuk di teruskan untuk penanaman pohon mangrove , untuk menghidari adanya abrasi, ditambah lagi lokasi ini memang harus banyak ditanami pohon penghijauan , karena penataan wisata untuk sekarang ini sangat penting, sebab kalau pantai itu indah dan bersih, bisa mendatangkan ,wisata domistik maupun wisata asing, dengan begitu tidak hanya pengunjung yang rame akan tetapi juga bisa menambah PAD untuk Kabupaten Pemalang.
Karena Pantai itu tempat tujuan pariwisata, yang dapat dikelola secara proposional , akan mendatangkan para wisatawan domistik maupun asing. Tentunya diperlukan infrastruktur atau jalan yang relatip bagus dari jalan pantura ke pantai area wisata di desa nyamplungsari . dan itu salah satu perhatian saya juga nanti apa bila saya terpilih menjadi DPR RI, pada pemilu 2014 mendatang." Jelas Ramson.(heri)