Friday, 20 December 2013

PEMALANG CIPTAKAN LAUT BIRU PERINGATI HARI NUSANTARA.

Kegiatan saat menanam pohon cemara.
      PEMALANG (Media Rakyat). Peringatan hari Nusantara Muspida Kabupaten Pemalang diantaranya adalah menciptakan laut biru, oleh karena itu jajaran Pemkab Pemalang merlaksanakan kegiatan bersih-bersih pantai dan dilaksanakan penanaman pohon cemara di pinggir pantai Sugihwaras tepatnya di tugu kepiting kelurahan Sugihwaras,Kecamatan Pemalang Jum’at (20/12). 
       Kegiatan penanaman pohon cemara tersebut dilakukan oleh Muspida Kabupaten Pemalang, Tim TP PKK Kabupaten Pemalang, SKPD se-Kab,Pemalang dan siswa sekolah. Selesai melakukan penanaman pohon cemara,dilanjutkan senam sehat bersama Askes. 
        Bupati Pemalang H.Junaedi,SH.MM, dalam sambutannya secara lesan yang di Wakili Asisten II , Drs. Andrean Heru Cahyono menyebutkan bahwa dalam rangka hari Nusantara, guna menciptakan laut biru, oleh karena itu ditanamlah pohon cemara dan Tugu Kepiting akan dijadikan rest area,untuk menunjang pariwisata.
      Muntohir Spi.MM.Kepala Dinas Kelautan Dan Perikanan diruang kantornya mengatakan bahwa dengan adanya kegiatan ini adalah tujuan yang utama tidak lain untuk menciptakan pantai yang bersih indah dan lestari ,disamping itu dalam kegiatan ini juga melibatkan masyarakat agar punya rasa tanggung jawab yang besar.disamping itu juga bukan tanggung jawab Dinas Perikanan saja, ini adalah tanggungjawab Pemda.dan semua elemen ,lembaga swadaya masyarakat, instansi, swasta dan lembaga lainnya.
      Muntohir menambahkan bahwa semuanya yang termasuk rest area itu arahnya kepantai.karena nantinya akan sepenuhnya tanggung jawab Pemda, ".kami dari Dinas Kelautan mendukung dalam kegiatan tersebut, agar kedepannya terbentuk rest area yang bagus, sehingga nantinya diharapkan semua pengemudi dipantura bisa istirahat dengan tenang karena lokasinya bersih dan indah. Dan nantinya kami dana DID akan kami terapkan untuk membangun rest area itu menjadi tempat singgah yang nyaman , nati disediakan MCK umum , masjid,termasuk untuk oleh-oleh khas Pemalang.dan untuk lokasi wisatanya disebelah Utara. Harapan Semua pihak Pemerintah Daerah memulai membangun sapras di sana agar kedepannya bisa bermanfaatkan, dan semua SKPD yang terkait kami harapkan dapat bekerja sama yang sinergi agar Pemalang menjadi Indah dan nyaman." pungkasnya. (heri).

OL : 20-12-2013.

MARINES CYCLING COMMUNITY KAMPANYE BIKE TO WORK

Dispen Kormar (Jakarta) Sejumlah daerah di Indonesia dan dunia sudah masuk ke masa transisi menuju era new normal, atau disebut juga denga...

Popular posts