Friday, 9 May 2014

PEMKAB PEMALANG PERBAIKI JALUR EVAKUASI GUNUNG SLAMET.

Bupati Pemalang saat meninjau perbaikan jalur evakuasi.
PEMALANG – Media Rakyat. Meningkatnya kembali aktifitas Gunung Slamet hingga mencapai level siaga III dalam waktu terakhir ini, membuat Pemerintah Kabupaten Pemalang segera melakukan tindakan antisipasi yang dianggap berguna bagi upaya menyelamatkan warga masyarakat desa di sekitar lereng gunung Slamet yang masuk ke dalam kategori desa rawan bencana erupsi. 
      Upaya tersebut antara lain, yakni melakukan perbaikan jalur evakuasi yang dimulai dari jarak 4 KM dari puncak gunung, jarak batas tersebut merupakan batas akhir rumah warga desa yang berada di kaki gunung. Perbaikan berupa pengerasan jalan yang kemudian akan dilanjutkan pengaspalan jalan sepanjang 3 Km tersebut, dilakukan bersama oleh TNI/Polri, BPBD, Ormas, warga masyarakat dengan dukungan aspal dari Pemerintah Kabupaten. 
     Bupati Pemalang H.Junaedi,SH,MM saat meninjau di lokasi perbaikan jalur evakuasi, didampingi Kepala DPU, Kepala Kantor Kesbangpol dan Linmas, Kabag Humas Setda Kabupaten Pemalang, mengatakan, perbaikan jalur evakuasi tersebut, merupakan salah satu upaya untuk mengantisipasi bilamana sewaktu – waktu terjadi bencana erupsi, maka semuanya sudah siap siaga, termasuk penyelamatan terhadap warga juga diharapkan tidak mengalami kesulitan dalam mengevakuasi warga masyarakat yang ada di desa rawan bencana erupsi gunung Slamet.(heri)

MARINES CYCLING COMMUNITY KAMPANYE BIKE TO WORK

Dispen Kormar (Jakarta) Sejumlah daerah di Indonesia dan dunia sudah masuk ke masa transisi menuju era new normal, atau disebut juga denga...

Popular posts