Tuesday, 13 January 2015

IMIGRASI PEMALANG PERKETAT PENGELUARAN PASPOR

Kepala Imigrasi Pemalang Singgih Saragih.
     PEMALANG (Media Rakyat). Pasca dikeluarkannya larangan kunjungan ke Indonesia atau Travel Warning oleh Pemerintah Amerika dan Australia Pihak Imigrasi Kelas II Pemalang, Perketat pemberian paspor untuk warga Indonesia yang hendak keluar Negeri khususnya ke Negara yang sedang terjadi konflik seperti suriah. Pengawasan yang ekstra ketat untuk pemohon paspor dari pihak imigrasi ini dilakukan untuk mencegah bergabungnya warga Indonesia terhadap organisasi terlarang di luar Negeri. 
      Menanggapi adanya Travel Warning oleh Pemerintah Amerika dan Australia pihak imigrasi mulai perketat pengawasan pemohon paspor baru untuk tujuan Negara yang sedang terjadi konflik. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah adanya warga Indonesia yang bergabung. 
     Adapun langkah-langkah yang ditempuh pihak imigrasi dengan memperketat proses tahapan wawancara saat pemohon mengajukan permohonan paspor baru. Selain itu pihaknya akan langsung membatalkan pengajuan paspor, jika ditengarai pemohon ada indikasi untuk bergabung dengan organisasi terlarang.
       Kepala Imigrasi Kelas II Pemalang Singgih Saragih mengatakan “ Adapun Trvel Warning yang dikeluarkan beberapa Negara adalah hak merka dan merupakan langkah untuk melindungi warganya, sedangkan tugas dari Negara Indonesia adalah menunjukan ke Negara lain bahwa Indonesia masih dalam kondisi aman, Pasalnya dengan adanya larangan tersebut dimungkinkan akan mengurangi kunjungan wisatawan Asing masuk ke Indonesia. Sementara itu dengan adanya memperketat pengawasan permohonan paspor untuk warga Indonesia yang hendak bebergian ke Negara yang sedang terjadi konflik diharapkan bisa meminimalisir bergabungnya warga Indonesia yang menjadi simpatisan organisasi terlarang di luar negeri seperti isis.” Tegas Kepala Imigrasi .(heri)

MARINES CYCLING COMMUNITY KAMPANYE BIKE TO WORK

Dispen Kormar (Jakarta) Sejumlah daerah di Indonesia dan dunia sudah masuk ke masa transisi menuju era new normal, atau disebut juga denga...

Popular posts