Thursday, 30 April 2015

TINGKATKAN KEWASPADAAN KODIM 0712 TEGAL GELAR SIMULASI ERUPSI GUNUNG SLAMET

Komandan Kodim 0712/Tegal Letkol Inf Hari Santoso SSos bersama Kapolres Tegal AKBP Tomi Wibisono dan jajaran Kodim foto bersama di sela simulasi Pos 1 PRCPB di Markas Kodim setempat
      SLAWI (Media Rakyat), Komando Distrik Militer (Kodim) 0712/Tegal terus meningkatkan kewaspadaan terhadap ancaman erupsi Gunung Slamet. Salah satunya, dengan menggelar Simulasi Pos Pasukan Reaksi Cepat Penanggulan Bencana (PRCPB) selama tiga hari yang terhitung sejak Selasa (28/4) hingga Kamis (30/4). Simulasi atau latihan Pos 1 Kodim 0712/Tegal ini digelar di halaman Markas Kodim dengan menggandeng dinas terkait dari Pemerintah Daerah setempat. 
      Komandan Kodim 0712/Tegal Letkol Inf Hari Santoso SSos mengatakan, tujuan digelarnya simulasi ini untuk meminimalisir jatuhnya korban jiwa dan sebagai upaya untuk mensinkronkan antara staf Kodim beserta anggotanya saat memberikan informasi melalui sambungan telephon seluler maupun jaringan internet. 
       Menurut dia, simulasi kali ini hanya untuk melatih prosedur administrasi pelaporan. Dimana, Pos 1 merupakan pusat informasi dari tempat kejadian perkara (TKP) yang kemudian di akses untuk dilaporkan ke pusat. "Ini hanya latihan koordinasi antara staf Kodim dengan Pemda ketika terjadi erupsi," kata Hari. 
       Selain menggandeng Pemda, Kodim juga bekerjasama dengan Komando Resort Militer (Korem) dalam simulasi itu. Termasuk koordinasi dengan Polres dan Batalyon Infanteri (Yonif) 407/Tegal. Dia berujar, setelah simulasi Pos 1 itu usai, pihaknya akan melanjutkan simulai yang kedua. Dia akan melibatkan seluruh stafnya dari mulai staf 1 hingga 5 dan Intelejen serta Teritorial. "Kita akan melakukan simulai dari pra erupsi hingga pasca erupsi," tandasnya. (Tim MR).

MARINES CYCLING COMMUNITY KAMPANYE BIKE TO WORK

Dispen Kormar (Jakarta) Sejumlah daerah di Indonesia dan dunia sudah masuk ke masa transisi menuju era new normal, atau disebut juga denga...

Popular posts