![]() |
Bupati dan Warga Batusari |
PEMALANG - (Media Rakyat). Warga Masyarakat Kecamatan Pulosari,
diminta ikut kelancaran pelaksanaan Pilkada Serentak, yang akan digelar
pada tanggal 9 Desember 2015 mendatang. Pernyataan tersebut disampaikan
Bupati Pemalang H. Junaedi, SH, MM saat memberikan sambutan di masjid Kacep Gunung Desa Pagenteran Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang.
"Terkait dengan Kabupaten Pemalang akan melaksanakan Pilkada
serentak, Saya selaku Bupati Pemalang mengharapkan warga Kacep
Gunung Kecamatan Pulosari khususnya agar situasi dan kondisi dapat berjalan
dengan baik, aman dan lancar sesuai dengan keinginan warga masyarakatnya
sendiri" kata Bupati. Dikatakan untuk kedua kalinya,
tujuan berkunjung ke Batursari ini untuk melihat pembangunan jalan dan
jembatan, ternyata pembangunan jalan dan jembatan sudah baik, peran serta masyarakat desa dalam pembangunan pemerintah Kabupaten Pemalang sangatlah membantu, itu terbukti pembangunan dapat berjalan dengan baik. "Kalau bukan peran serta
masyarakat Batursari, lalu siapa yang akan melaksanakan
pembangunan." tegas Bupati.
Dalam Kesempatan tersebut
Bupati Beserta seluruh SKPD se- Kab Pemalang memberikan bantuan uang
untuk membeli semen, guna melanjutkan Pembangunan Masjid Kacep Gunung.
"Atas nama Pemrintah Kabuapten Pemalang, saya selaku Bupati Pemalang
mengucapkan terima kasih kepada warga masyarakat Kacep Gunung Desa
Batursari, yang mana telah melaksanakan pembangunan jembatan walaupun
belum baik betul namun sudah bisa untuk menunjang perekonomian
masyarakat, yang penting untuk sekarang ini dinikmati dulu, adapun untuk
yang terbaik nanti akan kita lanjutkan lagi." tegas Bupati. (Heri/MR/99