Thursday, 24 December 2015

MENJELANG NATAL DAN TAHUN BARU PANTURA MACET

Kemacetan Pantura Tegal
Tegal-(Mediarakyat). Rabu 23/12/2015 Menjelang Natal dan Tahun baru jalur pantura padat merayap, anggota kepolisian disibukan dari pagi hingga mengatur alur laju kendaraan dan membuka jalur contro flow Sekitar pukul 22:00.
Arah dari semarang ke jakarta macet total bahkan sebaliknya arah jakarta menuju ke semarang juga sama, jalan di padati oleh kendaraan dari berbagai jenis. Salah satu anggota Polantas. Iptu Rahmadi saat dimintai keterang di perbatasan tegal brebes tepatnya di jembatan kaligangsa membenarkan bahwa kemacetan memang dari pagi hari hingga sekarang masih padat merayap. Polantas  menghimbau kepada para sopir yang sedang mengendarai melalui pengeras suara supaya mematuhi tatatertib berlalu lintas agar selamat sampai tujuan. Kemacetan itu di sebabkan imbas dari pengerjaan jalan di wilayah brebes hingga macet berdampak ke wilayah kota tegal. Tetapi pihak Satlantas kota tegal bersama jajaranya tetap menjaga supaya bisa teratasi kemacetan di wilayahnya dan tetap akan menindak tegas para sopir kendaraan yang menyalahi jalur tersebut. ujarnya.(Dar/MR/99)

MARINES CYCLING COMMUNITY KAMPANYE BIKE TO WORK

Dispen Kormar (Jakarta) Sejumlah daerah di Indonesia dan dunia sudah masuk ke masa transisi menuju era new normal, atau disebut juga denga...

Popular posts