Friday, 26 August 2016

START ESTAFET TUNAS KELAPA KOTA TEGAL

TEGAL -(Media Rakyat). Kota Tegal menjadi tempat Start Estafet Tunas Kelapa dan kemudian di estafet ke seluruh kabupaten/kota di Jawa Tengah. Estafet Tunas Kelapa merupakan ciri khas Gerakan Pramuka Kwartir Daerah Jawa Tengah yang tahun 2016 berlangsung untuk ke-33 kalinya. 
Pelepasan Estafet Tunas Kelapa dilaksanakan dengan upacara yang di pimpin Asiten Administras dan Pemerintahan Setda Kota Tegal Drs. Imam Badarudin mewakilii Ketua Majelis Pembina Cabang (Mabicab) Kota Tegal Hj. Siti Masitha Soeparno di Lapangan Kecamatan Tegal Selatan, Jumat (26/08). 
Disebutkan Imam, saat membacakan  sambutan  Gubernur Jawa Tengah H.Ganjar Pranowo, SH, M.IP, momentum  Estafet Tunas Kelapa bertepatan dengan Hari Pramuka ke-55 dan HUT ke-71 Kemerdekaan Republik Indonesia adalah saat yang tepat untuk menanamkan jiwa patriotisme, sikap sukarela, bersahaja dan bertanggung jawab kepada negara bagi generasi muda Indonesia. “Tingkatkan rasa disiplin, keteladanan dan semangat pantang menyerah untuk membangun bangsa dan Negara, pesannya kepada para anggota pramuka yang mengikuti Upacara.
Disebutkan Imam, Estafet Tunas Kelapa menjadi wadah mengingat filosofi dan sejarahnya yang bertujuan memasyarakatkan Gerakan Pramuka, serta nguri-uri dan menanamkan nilai-nilai kepahlawanan para pejuang kemerdekaan Indonesia. Maka laksanakanlah dengan segenap jiwa dan raga untuk memperkuat rasa kebangsaan, merawat solidaritas dan persaudaraan anggota Pramuka dengan masyarakat, serta mewujudkan kemajuan pembangunan Jawa Tengah, jelas Gubernur. 
“Kalau itu bisa dilakukan Insya Allah tema Estafet Tunas Kelapa tahun ini yaitu Mantapkan Pembentukan Karakter Kaum Muda Melalui ETK Pramuka bisa terwujud, pinta Gubernur.
Lebih dari itu upaya dan tekad Presiden Ppertama Republik Indonesia, Ir. Soekarno saat Musyawarah Pimpinan Eksekutif Gerakan Pramuka di Jakarta tanggal Agustus 1963, yaitu  berusahalah sehebat-hebatnya untuk mengembangkan dan meluaskan gerakan kita. Agar sampai suatu ketika, setiap anak dan pemuda serta pemudi, baik yang mahasiswa di kota maupun penggembala kerbau di desa, dengan rasa bangga dan terhormat dapat menyatakan Aku Pramuka Indonesia, dapat terwujud.
“Menurut Baden Powell, mayarakat yang berdisiplin baik itulah, masyarakatyang bahagia. Maka, jadilah Pioneer disiplin di setiap waktu, di setiap kesempatan dan di manapun kalian berada, melalui Tri Satya dan Dasa Dharma Pramuka, Jadilah Garda Terdepan dalam menjaga rajutan ke-Indonesiaan melalui peneguhan semangat ber Bhineka Tunggal Ika, memegang tegah pancasila dan UUD 1945, serta taat dan setia pada Negara Kesatuan Republik Indonesia, jelas Gubernur. 
Upacara Estafet Tunas Kelapa yang diikuti anggota Pramuka Penggalang, Penegak/Pandega, Pembina dan Mabi yang didukung Instansi dan Organisasi Masyarakat. Sepanjang rute perjalanan Estafet Tunas Kelapa disambut oleh anggota Pramuka Siaga dari Gudep yang dilepawatiu. Kegiatan tersebut juga dimeriahkan atraksi calung dan marching band yang dilalui rutenya oleh Estafet Tunas Kelapa. 
Rute Estafet Tunas Kelapa dimulai dari Lapangan Kecamatan Tegal Selatan diteruskan ke Kecamatan Margadana, adapun tempat penyerahan tunas kelapa pada Estafet Tunas Kelapa dari titik awal ke Kecamatan Margadana di lakukan di Kelurahan Kalinyamat Kulon dengan dilanjutkan ke Kecamatan Tegal Barat.
Sesampainya di Kecamatan Tegal Barat Estafet Tunas Kelapa akan di semayamkan di Kecamatan Tegal Barat Selama semalam yang kemudian akan diteruskan ke Kecamatan Tegal Timur dan dilanjutkan ke Kabupaten Kota yang lainnya hingga finish di Kabupaten Karanganyar sebagai pusat peringatan 55 tahun Gerakan Pramuka Tingat Jawa Tengah. (Daryani/MR/99)

MARINES CYCLING COMMUNITY KAMPANYE BIKE TO WORK

Dispen Kormar (Jakarta) Sejumlah daerah di Indonesia dan dunia sudah masuk ke masa transisi menuju era new normal, atau disebut juga denga...

Popular posts