Monday, 11 August 2014

BUPATI PEMALANG KUKUHKAN PENGURUS KARANG TARUNA.

Bupati Pemalang saat  melantik Karang Taruna Kab. Pemalang
    PEMALANG (Media Rakyat). Pengurus Karang Taruna Kabupaten Pemalang masa bhakti 2014 – 2019, Jumat, (8/8) secara resmi dikukuhkan dan dilantik oleh Bupati Pemalang H.Junaedi,SH,MM, disaksikan perwakilan pengurus Karang Taruna Provinsi Jawa Tengah dan tamu undangan lainya di pendopo Kabupaten Pemalang. 
      Adapun susunan pengurus Karang Teruna Kabupaten Pemalang masa bhakti 2014 – 2019 yakni, Pembina Umum Bupati Pemalang, Pembina Fungsional Kepala Dinsosnakertrans, sedangkan untuk Pembina Teknis, meliputi, Kepala Dinas pendidikan, Pemuda dan Olahraga, Kepala Bapermas dan KB, Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perindag, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Kantor Kesbangpol dan Linmas, Kepala Bagian Kesra Setda Kabupaten Pemalang, Direktur PDAM Tirta Mulia, selanjutnya Jabatan Ketua Umum di tempati Budi Harianto, Ketua I Samin Mahmud, Ketua II. Muhidin,S.Ag, Ketua III Irwan Yusuf Budiyanto,SE, Sekretaris Umum,dan Bendahara Umum ditempati Nur Afna Istiqomah. 
       Sedangkan untuk Pengurus Majelis Pertimbangan Karang Taruna Kabupaten Pemalang masa bhakti 2014 – 2019, yakni Ketua merangkap anggota Hj. Irna Setiawati,SE, Wakil Ketua I merangkap anggota Drs. Budhi Rahardjo,MM, Wakil Ketua II merangkap anggota Drs. Tutuko Raharjo,M.Si, Sekretaris I merangkap anggota Drs. Wilujeng Ribuyanto, Sekretaris II merangkap anggota Edy Purwanto, sedangkan anggota meliputi Drs. Sultanto, Drs. Mariyoto, MPd, Drs. Slamet Masduki, MSi, Ir. Sudaryono,CES, Suharto,SIP, MSi, Drs. Sapardi,MSi, Dr. Humartono serta Aji Setya Budi,SE,MSi. 
       Bupati Pemalang saat mengkukuhkan dan melantik pengurus karang taruna, mengapresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada Karang Taruna Kabupaten Pemalang, yang telah bekerja keras bersama dengan masyarakat , Pemerintah Daerah dan segenap unsur terkait lainnya, dalam membangun dan memajukan Kabupaten Pemalang. (heri)

MARINES CYCLING COMMUNITY KAMPANYE BIKE TO WORK

Dispen Kormar (Jakarta) Sejumlah daerah di Indonesia dan dunia sudah masuk ke masa transisi menuju era new normal, atau disebut juga denga...

Popular posts