TEGAL- (Media
Rakyat). PDAM Kota Tegal meraih penghargaan The Best
PDAM Service and Customer Satisfaction Of The Year 2016. Penghargaan diterima langsung oleh Pjs.
Direktur PDAM Kota TEgal pada acara Indonesia Most Recommended Award 2016 yang
diselenggarakan di Sari Pan Pacific Hotel Jakarta, Jumat (23/12).
Walikota Tegal KMT Hj. Siti Masitha Soeparno
mengungkapkan rasa bangga dan apresiasinya terhadap prestasi yang diraih PDAM
Kota Tegal. Dikatakan Walikota, Pada tahun
2017-2018 PDAM mempunyai program yang menargetkan seluruh warga Kota Tegal
akan segera mendapatkan layanan air bersih. “Terutama bagi
masyarakat berpenghasilan rendah (MBR)”,ucap walikota.
“Program ini lah yang menjadi salah satu kategori penilaian
dalam penghargaan Indonesia Most Recommended Award 2016 yang diselenggarakan beberapa
waktu lalu di Jakarta”, ungkap walikota. Hal ini dikatakan menjadi puncak
pencapaian PDAM setelah sekian tahun belum menunjukan eksistensinya, “Di tahun
2016 inilah menjadi tahunnya PDAM menunjukan itu”,pungkasnya.
Sementara itu Pjs. Direktur PDAM Kota Tegal
Sugiyanto, ST,MT dalam keterangannya mengatakan pada umumnya di Indonesia
sekitar 20 % PDAM masuk dalam kategori
tidak sehat atau kurang sehat. Namun PDAM Kota Tegal masuk dalam kategori sehat.
“Hal ini dikarenakan mulai tahun 2015 PDAM Kota Tegal sudah membuahkan laba
setelah ditahun tahun sebelumnya mengalami kerugian”,ungkapnya.
Ditambahkan Sugiyanto selain membuahkan laba, cakupan layanan PDAM Kota Tegal yang sebelumnya
hanya 15 Ribu Sambungan Langsung (SL), di tahun 2016 sudah mencapai 21 Ribu
SL. “Hal ini menunjukan dari 30 % cakupan
layanan masyarakat yang diraih pada tahun 2015, di akhir tahun 2016 sudah
mencapai 55 % cakupan layanan masyarakat.
“Sehingga harapannya di tahun 2018 sampai 2019, 85 %
Masyarakat Kota Tegal sudah dapat menikmati layanan PDAM”, pungkasnya. (Daryani/MR/99).